Pengaruh Lirik Lagu Yang Memberi Kekuatan Rohani


Iklan
Lirik lagu Rohani dalam semua kitab nyanyian Kristen pada dasarnya memiliki ciri khas sama yakni dapat dikelompokkan dalam 3 golongan yaitu pujian, pengucapan syukur dan penyembahan. 3 pilar utama tersebutlah yang menjadi sumber terciptanya lagu-lagu pujian dari jaman dahulu. Bila tidak percaya, coba lakukan tes sendiri, caranya ambillah satu pujian dari kitab pujian yg biasa Anda gunakan saat beribadah di gereja atau persekutuan, baca pelan-pelan syair lirik lagu itu dan mungkin saat sampai di tengah lagu pujian tersebut Anda sudah dapat menyimpulkan bahwa lagu rohani itu masuk dalam golongan pujian, penyembahan atau pengucapan syukur.

Kebanyakan kita akan selalu menyanyikan sebuah lirik lagu rohani favorit dengan berdasarkan apa yg dirasakan ketika itu, saat bersedih kita menggumamkan lagu bertema "memberi kekuatan", kala bergembira kita menyanyi "lagu sukacita" dan lain sebagainya. Pengaruh lirik lagu rohani akan memberi kekuatan bila dinyanyikan sepenuh hati saat menyanyikannya. Misal lirik lagu Allah Maha Kuasa memiliki lirik untuk memnguatkan rohani umat Kristen yg sedang dilanda masalah atau beban hidup yang berat. Menyanyikan lagu tersebut dgn sepenuh hati, ibaratnya seperti doa yang dilantunkan.

Pengalaman rohani seseorang ketika menjalani kehidupan ini memang berbeda satu dengan lainnya, namun membiasakan diri untuk menyenandungkan lagu rohani pada waktu apapun akan memberi kekuatan yg maha ampuh pada saat kesesakan, beban hidup menghimpit, penderitaan dan sebagainya. Pertanyaannya sekarang, masihkan kita senang melantunkan lagu rohani dalam setiap gerak aktivitas sehari-hari?   
Iklan
Powered by Blogger.
 
 
Copyright © Pengaruh Lirik Lagu Yang Memberi Kekuatan Rohani | Lirik Lagu Rohani Kristen Terbaru | Privacy Policy | Disklaimer